PEYEK UNDUR-UNDUR: RENYAH DAN GURIHNYA INI PUNYA KHASIAT UNTUK KESEHATAN!
www.tuguwisata.com – Di Daerah Istimewa Yogyakarta telah banyak kuliner yang melegenda dan memang patut dilestarikan agar keberadaannya tetap bisa dinikmati anak cucu hingga nanti. Keberagaman kuliner yang ada juga menandakan banyaknya warga di kota Gudeg ini memiliki daya kreativitas akan olahan pangan dari yang mungkin tidak lazim menjadi lazim. Salah satu contoh makanan yang mungkin jarang ditemukan di daerah lain adalah Peyek Undur-Undur.
Peyek Undur-Undur merupakan makanan khas pantai yang memiliki rasa gurih, renyah, dan pasti nikmat. Jika peyek pada umumnya menggunakan campuran kacang-kacangan atau teri, peyek di kawasan pantai selatan Jogja menggunakan undur-undur laut sebagai pengganti jenis kacang-kacangan maupun teri tersebut.
Peyek undur-undur bukanlah sembarang peyek. Peyek yang satu ini memiliki khasiat kesehatan yang tidak kalah dengan makanan lainnya yakni bisa menurunkan kadar gula darah untuk yang mengalami diabetes. Camilan sehat ini bisa ditemukan di dekat pantai-pantai yang ada Bantul seperti Parangtritis dan juga di pantai Glagah Kulon Progo.
Tentang Undur-Undur dan Proses Pembuatannya
Undur-undur sendiri merupakan binatang laut yang memiliki bentuk serupa serangga. Biasanya nelayan mendapatkan hewan ini dengan menjaring ditepi pantai dengan alat tertentu. Bentuknnya kecil-kecil dan tersebar di pantai selatan Jogja. Dinamakan undur-undur karena hewan ini berjalan mundur dan berbentuk bulat.
Di Kulon Progo, peyek ini memang menjadi khas untuk camilan yang wajib dicicipi. Proses pembuatannya terbilang tidaklah begitu sulit yang mantepung beras dicampur tepung kanji kemudian ditambah kemiri, bawang putih, santan, dan juga bumbu lainnya.
Peyek ini juga biasa ditambah dengan daun jeruk untuk menghilangkan bau amis dari biantang laut tersebut. Selain diabetes, peyek undur-undur ini juga bisa mengobati penyakit stroke. Jika ditillik mungkin sedikit menggelikan, namun jika dinikmati, gurih dan renyahnya membuat nagih!
Harga
Peyek yang sudah digoreng ini kemudian dikemas dalam plastic dan biasanya dihargai Rp. 5.000 per bungkus. Dan satu bungkus bisa terdiri hingga lima peyek undur-undur. Gurihnya peyek ini akan terlewat dan membuat penasaran jika Anda tidak mencicipi salah satu kuliner yang berderet di kawasan pantai selatan Jogja seperti di Pantai Glagah Kulon Progo ini.
Jika Anda berada di kawasan Kulon Progo selain ada peyek undur-undur, Anda juga bisa membawa pulang atau mencicipi olahan pangan khas lainnya. Seperti Geblek, Tempe Benguk, Enting-enting dan kuliner lainnya. Selamat berlibur dan selamat berkuliner!
Saat jalan-jalan bersama kami ke Kulon Progo dengan paket tour Jogja bisa nih kita beli peyek undur-undur. Kami juga menyediakan sewa mobil di Jogja. Mulai dari sewa mobil Avanza hingga sewa mobil Alphard. Ayo liburan bersama kami. 🙂