Embung Tegaltirto Tugu Wisata

Embung Tegaltirto Ini Lokasinya Dekat Lava Bantal Lho! Sudah Tahu?

www.tuguwisata.com – Wisata alam di Yogyakarta memang selalu memadati banyaknya media yang menyebarluaskan. Dari segala tempat yang sudah terkenal hingga yang masih tersembunyi semakin menarik perhatian pengunjung dari hasil beredarnya foto-foto wisata tersebut di media sosial. Jika kalian ke Jogja ke wilayah Sleman pasti akan terbesit untuk ke daerah Kaliurang. Tidak hanya Kaliurang saja lho gaes, ada banya wisata Embung lain yang juga bisa dinikmati. Salah satunya adalah Embung Tegaltirto.

Embung Tegaltirto atau juga biasa disebut Embung Tegalrejo adalah salah satu wisata alam di Kabupaten Sleman yang menarik untuk dkunjungi sebagai referensi wisata khususnya bagi kamu para anak muda Jogja.

Sebuah waduk buatan atau embung ini merupakan kolam raksasa yang dibangun oleh Pemerintah Daerah Sleman di kawasan Berbah. Dibangun di atas lahan yang kritis tepat di tepi aliran Sunagi Opak embung ini memiliki fungsi utama sebagai daerah konservasi air yang memulihkan kondisi kritis.

Embung Tegaltirto Tugu Wisata
Instagram: @yoga_kartika_shitgh

Lokasi Embung Tegaltirto Ini Menjadi Tempat Mampir Setelah Dari Lava Bantal

Embung Tegaltirto ini berada di dusun Candirejo, desa Tegaltirto, kecamatan Berbah, kabupaten Sleman, di Yogyakarta. Lokasinya sangat dekat dengan obyek wisata yang berada tidak jauh dari embung yakni Wisata Lava Bantal.

Rute menuju ke lokasi paling mudah dari kota Yogyakarta menuju ke arah timur menuju ke Prambanan kemudian ambil kanan kea rah Piyungan selanjutnya ada pertigaan kecil menuju ke wisata Lava Bantal. Kemudian susur aliran pipa yang berada di dekat jemabtan sampai ke Embung Tegaltirto.

Sejarah

Embung Tegaltirto atau Embung Tegalrejo ini dibangun pada tahun 2012 yang kemudian diresmikan pada tanggal 15 Maret 2014. Peresmian dilakukan oleh Bupati Kabupaten Sleman. Kemudian pembangunan embung tahap II dilakukan pada akhir tahun 2015 dengan adanya pebangunan saluran air dan juga instalasi pengaturan air.

Dibangun di atas lahan kritis dengan luas 6000 meter persegi Embung ini berada di dekat aliran Sungai Opak. Embung Tegaltirto ini berbentuk persegi yang cukup simetris dan tidak mengikuti kontur tanah yang berada di sekitar embung.

Jika dilihat embung ini tidak sebegitu menarik seperti embung lain yang ada di Jogja seperti Embung Nglanggeran dan Embung Tambakboyo. Karena jika embung ini dibentuk sesuai dengan kontur tanah kemungkinan akan jauh lebih menarik.

Embung Tegaltirto ini memiliki daya tampung sejumlah 12.000 meter kubik, yang mana harapan dari dibangunnya embung ini yakni mampu mengairi area persawahan dengan luas 65 hektar yang berada di sekitarnya. Fasilitas pendukung wisata embung ini masih belum dibangun karena masih berpusat pada saluran irigasi.

Embung Tegaltirto Tugu Wisata
Instagram: @jogja_today

Embungnya Masih Sedikit Pengunjung, Biasanya Dijadikan Lokasi Memancing

Embung yang terbilang masih baru ini masih memiliki pengunjung yang terbilang sedikit. Alasannya karena pembangunan kawasan wisata belum seluruhnya selesai. Pengunjung yang datang juga biasanya hanya sekedar berkeliling lalu meninggalkan lokasi. Sementara aktivitas lain seperti memancing belum begitu banyak terlhat di kawasan embung Tegaltirto. Pasalnya embung ini belum disebar bibit ikan.

Sembari pengembangannya bertahap, embung Tegaltirto ini memang masih dalam perencanaan untuk dikembangkan menjadi wisata terpadu bersama dengan wisata Lava Bantal. Harapannya wisata Embung Tegaltirto ini juga bisa menjadi kawasan wisata alternative bagi apra pengunjung atau jika bisa menjadi tempat ‘mampir’ setelah dari Lava Bantal, Candi Abang atau Bukit Teletubbies, dan wisata yang berada di Berbah lainnya.

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Mulai dari sewa Avanza Jogja hingga sewa Alphard Jogja. Selamat berlibur. 🙂

Embung Tegaltirto Ini Lokasinya Dekat Lava Bantal Lho! Sudah Tahu? Read More »