Tempat Wisata Gunungkidul yang Wajib Disambangi
Tempat Wisata Gunungkidul yang Wajib Disambangi
Tempat Wisata Gunungkidul yang Wajib Disambangi
30 Tempat Wisata Gunungkidul yang Wajib Disambangi ~ Untuk Anda yang butuh refreshing dan mencari spot seru di Gunungkidul, berikut daftar wisata yang bisa Anda sambangi. Ada 30 tempat wisata Gunungkidul ini mana yang sudah Anda kunjungi?
- Tempat Wisata Gunungkidul GUNUNGKIDUL
Susur goa dan susur sungai bisa jadi pilihan Anda untuk wisata Jogja Gunungkidul. Anda bisa menikmati aliran sungai dari cave tubing Kalisuci Gunungkidul dan melihat stalaktit dan salakmit yang ada di goa cantik ini.
- GOA PINDUL
Satu goa yang populer untuk aktivitas susur goa dan susur sungai dalam goa. Goa Pindul menjadi pilihan wisata asyik dan unik untuk jelajah bersama dengan rekan.
- AIR TERJUN SRI GETHUK
Air Terjun Sri Gethuk adalah air terjun favorit wisatawan di Gunungkidul. Air Terjun ini berhasil memikat hati para pengujung karena keeksotisannya. Juga si sungai Oyo yang bisa dijadikan spot susur sungai dari air terjun ini. Asyik bukan?
- GOA JOMBLANG
Goa Jomblang telah menjadi goa unik karena goa ini, pengunjung bisa menikamti aura cahaya masuk dari lubang goa di atasnya.
- EMBUNG NGLANGGERAN
Embung yang berada di puncak, Embung Nglanggeran ini menjadi embung unik. Sesaat setelah Anda menikmati hari di Gunung Api Purba, Anda bisa melanjutkan ke Embung Nglanggeran.
- WATU PAYUNG
Kabut awan indah di pagi hari, Anda juga bisa menikmati kabut awan indah yang menjelang sore disuguhi sunset sempurna. Di Tempat Wisata Gunungkidul ini pengunjung bisa menjadikan lokasi Watu Payung untuk lokasi makrab.
- BUKIT SARANGAN
Bukit Sarangan adalah gugusan bukit yang berada di kawasan pantai Krakal. Bukit ini cukup besar dan tinggi. Disebut sebagai bukit Sarangan kemungkinan karena di dekat pantai ini ada goa yang menghadap ke laut yang digunakan untuk bersarangnya
- PANTAI NGLAMBOR
Buat Anda yang menyukai snorkeling, pantai Nglambor bisa menjadi pilihan snorkeling seru! Di pantai ini Anda bak melihat aquarium besar dengan ikan-ikan lucu. Seru aja apa seru banget?
- PANTAI INDRAYANTI
Pantai Indrayanti telah menjadi pantai dengan kunjungan paling membludak setiap harinya. Pasalnya, selain aksesnya yang terbilang mudah, pantai Indrayanti juga menjadi pantai dengan keunggulan bibir pantai lebar juga dengan terdapat batu karang yang semakin mempercantik kawasan. Pantai Indrayanti juga disebut sebagai pantai Pulang Syawal. Jadi kalau Anda sebut pantai ini sebagai pantai Pulang Syawal sah sah saja kan?
Lihat juga: Tempat wisata paling hits di jogja
- PANTAI SEPANJANG
Dengan bibir pantai yang cukup panjang dan landai, pantai Sepanjang telah menjadi kawasan pantai replika pantai Kuta yang ada di Bali. Pantai ini termasuk pada pantai yang terkelola dengan baik. Sudah ada warung makan yang bisa Anda kunjungi. Selain itu, gazebo-gazebonya bisa dijadikan tempat berteduh dari terik mentari dan bersantai menikmati semilir angin.
- PANTAII WEDIOMBO
Pantai Wediomobo termasuk pada pantai yang telah terkelola dengan baik. Sesuai dengan namanya, Pantai Wediombo berarti pasir yang luas. Memang, pantai ini memiliki bibir pantai luas. Lebih serunya lagi, pantai di Gunungkidul ini mempunyai view seru untuk menikmati sunset.
- PANTAI DRINI
Sama dengan pantai lain dengan khas pasir putihnya, Pantai Drini ini juga cukup eksotis untuk dinikmati bersama bebatuan karang. Selain itu, pantai Drini juga mempunyai karakter unik yaknni terdapat pulau karang di tengah laut. Cukup seru untuk sekedar menyapa matahari dan menyibakkan kain di bibir pantai. Sementara itu, pantai yang sudah cukup terkelola ini sudah amat mudah untuk dikunjungi bersama keluarga. Akses mudah, fasilitas sudah memadai.
- PANTAI NGOBARAN
Kalau Anda pernah menemukan ada pantai dengan ciri patung-patung seperti di Bali, tapi lokasinya ada di Jogja, inilah pantai Ngobaran gaes. Pantai ini unik, dengan ciri tidak pada pasir putihnya melainkan adanya spot foto seru bersama patung-patung dan pura seperti di Bali. Dan di pantai ini pengunjung juga akan mendapati masjid yang langsung menghadap langsung ke pantai. Unik?
- PANTAI JOGAN
Tahu nggak sih kalau di Gunungkidul ada pantai unik layaknya McWay Beach California? Namanya pantai Jogan. Pantai Jogan memiliki karakter pantai unik karena ada air terjun yang langsung menumpahkan diri ke pantai! Meski tidak ada pasir putihnya, bertemunya air tawar dan air asin ini menjadi pemandangan eksotis. Apalagi saat musim hujan.
Lihat juga: Wisata air terjun indah di jogja
- PANTAI BARON
Pantai Baron ini mungkin dapat dibilang kakek dari semua pantai yang ada di Gunungkidul. Pasir dari pantai Baron tidak begitu putih seperti pantai lainnya. Pantai Baron termasuk pantai yang telah terkelola dengan baik. Dari pintu masuk, pengunjung sudah disambut oleh banyaknya toko-toko yang berjejer. Seperti toko oleh-oleh, toko pernak-pernik, dan lain sebagainya. Ke pantia Baron, pengunjung boleh berenang! Yeay, dan bukan berenang di lautan melainkan berenang di aliran mata air yang mengalir.
- PANTAI SADRANAN
Pantai Sadranan ini juga menjadi pantai dengan karakter pantai pasir putih, ombak laut selatan yang menggulung, juga ada pulau karang yang semakin mempercantik kawasan. Di pantai Sadranan Anda bisa menikmati seafood langsung dari para nelayan yang berlayar!
- PANTAI KRAKAL
Masih di dekat pantai hits Gununkidul, pantai Krakal telah menjadi pasir putih dan telah terkelola dengan baik. Pantai Krakal ini merupakan pantai dengan
- PANTAI TIMANG
Pantai Timang berbeda dengan pantai lainnya. Keunggulan yang di dapat di pantai Timang ini adalah adanya Gondola yang bisa membawamu terbang dari tebing menuju ke pulau karang yang ada di seberangnya. Jangan lupa saat meluncur, Anda harus berfoto!
- PANTAI KUKUP
Pantai Kukup telah menjadi pantai unik yang mana Anda bisa menikmati pasir putih dan ombak lautan. Istimewanya, pulau karang yang ada di tengah lautan bisa Anda singgahi hanya dengan melewati jembatan biru sebagai ikon dari pantai Kukup. Asyik?
- PANTAI SUNDAK
Berada di sebelah pantai Ngandong, pantai Sundak memiliki sejarah tersendiri. Pantai Sundak berasal dari nama Asu dan Landak. Pantai Sundak mempunyai bibir pantai yang lebar. Pantai ini juga seru untuk mencium mentari, didampingi oleh karang gagah di kanan kirinya.
- PANTAI POK TUNGGAL
Tetangga pantai Indrayanti telah menjadi lokasi yang cukup menarik untuk untuk liburan. karakter pantai ini selain pasir putihnya adalah adanya pohon duras seorang diri di kawasan pantai. Pantai yang cukup bersih dan nyaman untuk dijadikan lokasi berlibur.
- PANTAI JUNGWOK
Pantai Jungwok adalah pantai tetangga dari pantai Wediombo. Pantai ini masih sepi. Akses menuju ke pantai Jungwok masih minim. Tapi sesampainya di lokasi, Anda akan menikmati indahnya pantai dan pasir putih yang landai. Pantai Jungwok ini asyik digunakan untuk camping. Paginya Anda akan disambut oleh mentari pagi dari ufuk timur. Membias biru laut, menyinggahi setiap detailnya kulit.
- PANTAI SEDAHAN
Uniknya pantai Sedahan, pantai ini mempunyai ciri pantai unik, yakni selain adanya pasir putih pantai ini telah dikenal berkat media sosial karena karang besar di depan lautan sana. Seolah dilindungi oleh dua karang, pantai yang menjadi teluk ini asyik untuk berenang. Jangan menjorok ke laut yah! Jalur yang harus ditempuh masih cukup sulit, namun Anda bisa merasa puas usai Anda singgah di pantai ini. lelahmu terbayarkan!
- PANTAI NEMPU
Persis di sebelah pantai Wediombo. Pantai Nempu memiliki pasir putih eksotis yang menarik untuk dikunjungi. Asyiknya di pantai Nempu ini Anda bisa bermain air sembari berteduh dan menikmati hidangan dari warung tenda di belakang pantai. Ada es kelapa muda segar yang bisa Anda nikmati bebarengan dengan menikamti semilirnya angina pantai Nempu.
- BUKIT KOSAKORA
Bukit Kosakara bisa menjadi pilihan Anda yang ingin jelajah Gunungkidul dengan menikmati alamt dari atas perbukitan.
- GREEN VILLAGE
Green Village Gedangsari, merupakan puncak tertinggi Gunungkidul. Yang mana di Green Village ini pengunjung bisa menikmati rasanya flying fox terpanjang di Asia Tenggara.
- AIR TERJUN GEDAD
Dekat dengan kawasan Air Terjun Sri Gethuk, Air Terjun Gedad ini tidak kalah cantik. Namun tidak setinggi air terjun Sri Gethuk.
- AIR TERJUN LUWENG SAMPANG
Air Terjun Luweng Sampang telah menjadi air terjun seru untuk menceburkan diri di sela canyon yang mengapit aliran.
- AIR TERJUN TALANG PURBA
Air terjun yang berada dekat dnegan air terjun Kedung Kandang ini menarik para wisatawan. Lokasi air terjun Talang Purba ini berada di kawasan Gunung Butak, Desa Nglanggeran, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta
- AIR TERJUN GEDHE
Curug Gedhe Gunungkidul merupakan satu dari banyaknya curug atau air terjun yang menjadi daya tarik wisatawan di Gunungkidul. Apalagi air terjun ini berada di kawasan perbukitan Patuk, Gunungkidul. Sudah pernah berkunjung ke lokasi ini?
Untuk Anda yang memiliki jiwa petualang, kunjungan ke wisata yang masih belum banyak terakses menjadi keseruan tersendiri. Namun ada baiknya untuk Anda yang merasa hal tersebut membuat repot bisa dengan mudah kunjungi wisata-wisata yang aksesnya sudah baik.
Kontak Kami
PT TUGU WISATA TRANSLOKA
Booking Sekarang
[quform id=”15″ name=”tour duplicate”]
Tempat Wisata Gunungkidul yang Wajib Disambangi Read More »