wisata Jogja

INI DIA 10 AIR TERJUN DI BANTUL YANG BISA KAMU KUNJUNGI!

www.tuguwisata.com – Jogja memang tidak pernah kehabisan tempat wisata. 5 kabupaten yang ada di dalamnya memiliki beragam pilihan wisata menarik apalagi wisata alamnya. Nah untuk kamu yang mencari destinasi air terjun di Jogja, kamu bisa memilih di kabupaten Bantul dengan 10 air terjun di Bantul di bawah ini.

  1. AIR TERJUN SERIBU BATU IMOGIRI

Banyak orang yang tidak menduga karena air terjun ini berada di dekat Makan Raja-Raja Mataram Imogiri. Potensi wisata air terjun Seribu Batu ini memang menarik. Lokasi tepat air terjun Seribu Batu Imogiri ini terlertak di dusun Cengkehan, desa Wukirsari, kecamatan Imogiri, kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. berada tepat di belakang makam Sunan Cirebon (Pesarean Griloyo) yang memasuki wilayah Desa Wisata Wukirsari. Desa Wisata Wukirsari adalah desa wisata sebagai sentra kerajinan batik tulis di Imogiri.

air terjun seribu batu imogiri tugu wisata
Instagram: @pesonaimogiri
  1. CURUG BANYUNIBO

Lokasi tempat wisata menarik ini berada di Dusun Kabrukan, desa Sendangsari, Kecamatan Pajangan, Bantul. Jika kamu pernah ke desa wisata Krebet, maka lokasi air terjun Banyunibo ini tidaklah jauh dari jangakauan. Meski terbilang cukup jauh dari kota Yogyakarta, namun keindahan dan ketenangan dari wisata alam inilah yang ditunggu para sibukers dengan rutinitas dan kegalauan massal antara otak dan perasaan. Bersiaplah untuk diguyur kesejukan!

air terjun banyunibo bantul tugu wisata
Instagram: @yopa_adiel
  1. AIR TERJUN PARANGENDOG

Bernama Air Terjun Parangendog atau juga yang dikenal dengan Air Terjun Dadakan berada di timur kawasan pantai Parantritis. Dan kemudian menjadi air terjun yang sangat banyak dikunjungi ketika musim hujan. Curug Parangendog ini memang merupakan air terjun musiman. Air terjun yang berasal dari aliran sungai ini semakin deras jika musim hujan dan jatuhnya air memang sangat dekat dengan pantai, sehingga air terjun Parangendog ini menjadi wisata dadakan di kala musim hujan.

air terjun parangendog tugu wisata
Instagram: @suryojdb
  1. AIR TERJUN KEDUNG TOLOK

Grojokan Kedung Tolok merupakan kawasan wisata alam yang belum begitu lama dikelola dan dikembangkan oleh warga dusun Siluk. Kawasan yang masih sangat alami ini adalah satu sumber aliran air dari kawasan Goa Cerme. Air terjun Kedung Tolok ini berlokasi di kampung Godean, dusun Siluk, desa Selopamioro, kecamtan Imogiri, kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. tepatnya ebrad adi selatan kecamatan Imogiri.

Air Terjun Kedung Tolok Tugu Wisata
Instagram: @ayodolan
  1. AIR TERJUN KEDUNG PANAS

Menuju ke daerah imogiri, kalian pasti akan langsung tertuju pada makan raja-raja atau juga ke Hutan Pinus, Kebun Buah Mangunan, Rumah Hobbit dan kawasan wisata baru. Namun tahukah kalian ada air terjun Kedung Panas? Sebuah air terjun di Bantul yang berada di dusun Banyusumurup, desa Girirejo, kecamatan Imogiri, kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. Lokasi air terjun ini memang dekat dengan makam Banyusumurup Imogiri.

  1. AIR TERJUN TUWONDO

Grojogan Tuwondo atau air terjun Tuwondo adalah air terjun yang menjadi kawsan wisata baru di daerah Piyungan, Bantul. Kawasan air terjun ini masih dalam pegembangan obyek wisata berbasis pedesaan. Berkunjung ke air terjun Tuwondo ini akan lebih asyik saat musim hujan gaes, airnya terlihat deras. Akan lain kabarnya jika berkunjung pada saat musim kemarau. Lokasi wisata alam Grojogan Tuwondo ini berada di kampung Lemah Abang, Dusun Banyakan 3, Desa Sitimulyo, Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul, D.I Yogyakarta.

Air Terjun Tuwondo Tugu Wisata
Instagram: @jogjagoldstory
  1. AIR TERJUN PULOSARI

Air terjun Pulosari atau curug Pulosari ini merupakan air terjun berasal dari aliran air sungai alami di kawasan perbukitan sekitar lokasi. Grojogan di curug ini memang terbilang kecil, namun karena berada di tengah perbukitan ini, landscape air terjun terkesan eksotis dan menarik untuk dikunjungi. Curug Pulosari adalah curug yang terletak di Desa Wisata Krebet, yang secara administrasinya berada di Sendangsari, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul, DI. Yogyakarta. Jarak tempuhnya sekitar 20 km dari pusat kota Yogyakarta.

Air Terjun Pulosari Tugu Wisata
Instagram: @jogjajateng
  1. AIR TERJUN GROJOKAN LEPO

Air terjun di Bantul berikutnya adalah Grojokan Lepo (Ledok Pokoh). Berada di dusun Pokoh 1, desa Dlingo, kecamatan Dlingo, kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. Rute menuju ke salah satu air terjun di Bantul dari Terminal Giwangan. Kemudian ambil jalur menuju ke Imogiri Timur kamudian ambil ke arah Kebun Buah Mangunan. Di persimpangan jalan Mangunan ambil ke arah pusat kecamatan Dlingo atau arah pasar Dlingo. Namun sebelum memasuki pasar ada arah jalan ke kanan dan ikuti papan petunjuk ke Air Terjun Grojogan Lepo.

Air Terjun Grojokan Lepo Tugu Wisata
Instagram: @gunawanjir
  1. AIR TERJUN RANDUSARI

Air Terjun Randusari yang merupakan satu dari gugusan air terjun atau curug yang ada di Jogja kususnya Bantul. Lokasinya berada di kawasn Dlingo, Bantul. Mungkin air terjun ini tidak sebegitu terkenal dari curug Banyunibo dan air terjun Grojogan Lepo. Air terjun ini juga dikenal dengan air terjun Ngreboh, lokasi tepatnya berada id dusun Rejosari, desa Jatimulyo, kecamatan Dlingo, kabupaten Bantul, DI. Yogyakarta.

Air Terjun Randusari Tugu Wisata
Instagram: @gunk_dna
  • AIR TERJUN PUCUNG

Grojokan Pucung atau Air Terjun Pucung ini berada di Kampung Pucung, Seloharjo, Pundong, Bantul. Yang mana lokasinya masih sangat tersembunyi dibalik hutan lereng pegunungan Seribu bagian barat. Sangat alami dan masih sepi. memburu kawasan ini sangat cocok untuk kamu yang ingin menikmati kedamaian bersama alam dan suara gemerciknya gorojokan!

Grojokan Pucung
Instagram: @gunawanjir

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Mulai dari sewa Avanza Jogja hingga sewa Alphard Jogja. Selamat berlibur. 🙂

INI DIA 10 AIR TERJUN DI BANTUL YANG BISA KAMU KUNJUNGI! Read More »

INGIN MENAMBAH ILMU KEBUMIAN? KAMU PERLU DATANG KE MUSEUM GEOTEKNOLOGI MINERAL DEH!

www.tuguwisata.com – Menilik beragam museum yang ada di Yogyakarta pernahkan Anda mengetahui adanya Museum Geoteknologi Mineral Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta? Sebuah museum yang dapat memberikan infomasi menarik bagi pengunjung mengenai geoteknologi dan mineral. Mengenal museum ini adalah mengenal mulai dari ilmu kebumian hingga minyak dan membuktikan kebenaran dari teori Charles Darwin.

Museum Geoteknologi Mineral UPN merupakan museum yang diresmikan oleh Menhankam Jenderal TNI (Purn) Poniman pada 17 Februari 1988. Museum ini berada di Kampus II UPN di Jalan Babarsari. Pada mula sebelum berdirinya museum ini hanyalah koleksi dari bbuah tangan yang dibawa oleh setiap dosen dan asisten. Akan tetapi tahun 1967 hingga 1986 apabila usai pulang dari lapangan maka ada penugasan mengharuskan membawa buah tangan seperti bebatuan, fosil, atau juga bahan galian. Pada akhirnya keseluruhan buah tangan tersebut dikumpulkan dan menjadi koleksi di Museum Geoteknologi UPN.

Koleksi-koleksi yang ada di museum ini cukup banyak antara lain ada mineral, ektit, batuan, foto sayatan batuan, batu mulia, bahan galian, monolit tanah, peta, panel, maket, fosil, patung, lukisan, artefak, CD Film, dan juga Foto.

museum geoteknologi tugu wisata
Instagram: @museumgeoteknologiupn

Ada Replika Fosil Trilobite Tetracoral Crinoid Di Museum Goeteknologi UPN

Keseluruhan koleksi yang ada di museum ini sekitar 1.252 buah. Koleksi paling tua di museum ini adalah replika fosil trilobite tetracoral crinoid yang telah berumur 570-230 juta tahun yang lalu. Adapun koleksi unggulannya yakni berupa fosil kepala gajah purba (Maestodon SP) yang diperkirakan telah hidup di masa prasejarah atau masa Pleistosen lebih dari 3 juta tahun yang lalu.

Museum Geoteknologi Mineral (GTM) merupakan museum yang pengelolaannya terbilang sangat baik. Banyak hasil koleksi-koleksi yang ada di museum ini terawatt dengan baik. Pengelola juga memiliki keinginan untuk mengembangkan museum dan seluruh koleksinya. Pengelola juga membuka kesempatan kepada investor terlebih alumni untuk dapat membantu mengembangkan museum yang asetnya sangat berharga mengenai geoteknologi di UPN.

museum geoteknologi tugu wisata
Instagram: @museumgeoteknologiupn

Fasilitas di Museum Geoteknologi Mendukung Kamu Untuk Menambah Pengetahuan

Berkunjung ke museum ini pengunjung juga sangat bisa menikmati fasilitas yang diberikan museum. Fasilitas yang ada di museum Geoteknologi Mineral UPN Yogyakarta ini antara lain ruang pamer koleksi dan ruang audio visual. Ruang Pamer Koleksi di museum ini terdirii dari rung pamer I yang berisi koleksi fosil, jenis-jenis bebatuan, dan juga mineral. Adapun di ruang pamer II adalah maket-maket rekayasa teknologi kebumian. Selain itu pada Ruang Audi Visual, biasanya digunakan sebagai lokasi ppertemuan dan juga pemutaran pada film-film yang berkaitan dengan ilmu kebumian dan rekayasa teknologi ilmu kebumian pertambangan dan perminyakan.

Ingin berkunjung ke museum ini? Anda dapat berkunjung pada pukul 08.00 hingga 14.00 pada hari Selasa hingga Jumat. Sedangkan pada hari Senin, Sabtu, Minggu, dan hari besar lainnya museum ini tutup. Anda juga bisa berkunjung ke museum lain yang ada di Jogja yang tidak kalah menarik seperti museum Sandi, museum dr.Yap, museum Suharto, dan lainnya.

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Mulai dari paket wisata Jogja 1 hari hingga paket wisata Jogja 5 hari 4 malam. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Mulai dari sewa Avanza Jogja hingga sewa Alphard Jogja. Selamat berlibur. 🙂

INGIN MENAMBAH ILMU KEBUMIAN? KAMU PERLU DATANG KE MUSEUM GEOTEKNOLOGI MINERAL DEH! Read More »

Tak Perlu Jauh Untuk Menikmati Kesejukan Di Jantung Kota Jogja, Karena Kamu Hanya Perlu Singgah Di Embung Langensari

www.tuguwisata.com – Yogyakarta memang tidak berhenti untuk selalu mengembangkan kota Gudeg ini menjadi kawasan pariwisata yang menjadi daya tarik wisatawan baik wisatawan domestic maupun mancanegara. Satu diantaranya adalah embung atau waduk. Selain Embung Nglanggeran yang lebih dikenal karena potensinya di atas bukit, lalu bagaimana dengan Embung Langensari?

Embung Langensari merupakan embung yang berada di tengah perkotaan. Ada hal unik yang berbeda dari embung lainnya yang berada di atas bukit maupun di dekat tebing. Waduk buatan ini justru berada di tengah kota. Lokasi Embung Langensari berada di dekat bengkel kereta api Balai Yasa. Sebuah Embung yang dibuat untuk resapan air dalam kota dan juga digunakna sebagai taman terbuka.

Kini si embung jantung kota masih dilakukan tahap pengembangan wisata. Lokasinya yang sudah tergarap dengan baik sudah cukup dinikmati oleh para pengunjung seperti event mancing mania, tempat hang out atau juga tempat bermain skate board!

embung langensari tugu wisata
Instagram: @adventurejogja

Embung Ini Menjadi Kawasan Wisata Murah Meriah Dan Benar-Benar Difungsikan Sebagai Ekowisata

Jika dilihat dari rancangannya, waduk mini ini terlihat benar sebagai embung yang difungsikan sebagai ekowisata. Hal ini menunjukan fungsi dari embung Langensari sendiri yakni sebagai resapan air, tempat wisata baru bagi warga setempat, juga sebagai ruang terbuka untuk masyarakat dan wisatawan. Tidak salah lagi, kehadirannya ternyata berdampak positif untuk masyarakat Jogja dan wisatawan karena menambah barisan wissata baru di dalam lingkup kota Jogja.

Embung Langensari Tugu Wisata
Instagram; @kulomoko

Lokasi Embung Langensari

Tidak sulit untuk menemukan lokasi waduk ini. Lokasinya berada di Jalan Kusbini No. 35 Klitren Gondokusuman Kota Jogja. Karena berada di jalan satu arah, maka alternative rute menuju ke embung ini bisa dari lampu merah depan Kampus UKDW (Universitas Kristen Duta Wacana) ambil kiri menuju ke timur. Tidak jauh dari lokasi da persimpangan kecil. Embung Langensari berada di kiri jalan.

Fasilitas yang ada di Embung Langensari Jogja ini sudah bisa dinikmati sebagai tempat Jogging, Panggung Terbuka, Toilet, dan juga Bangku. Embung ini berada selaus setengah hektar dan seringkali digunakan untuk memancing dan juga jogging. Ke depannya ada perencanaan seabgai Embung Learning Center untuk kegiatan studi.

Kalian para penghuni kota Jogja, sudahkan kalian mengunjungi Embung Langensari ini? Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Mulai dari sewa Avanza Jogja hingga sewa Alphard Jogja. Selamat berlibur. 🙂

Tak Perlu Jauh Untuk Menikmati Kesejukan Di Jantung Kota Jogja, Karena Kamu Hanya Perlu Singgah Di Embung Langensari Read More »

Tidak Salah Lagi Kalau Kamu Hobi Mancing Dan Mampir Ke Embung Lampeyan

www.tuguwisata.com – Kawasan Kota Jogja memang memiliki banyak sekali embung yang bisa dijadikan lokasi wisata bagi banyak pengunjung. Wisata yang ditawasarkan tidak hanya wisata sejarah namun juga wisata alam yang mana banyak sekali wisata alam yang terbilang murah. Salah satu contohnya adalah kawasan Embung atau Waduk Buatan yang ada di beberapa lokasi di Jogja. Selain Embung Tambakboyo, Embung Kaliaji, ada lagi Embung Lampeyan yang menjadi embung favorit khususnya bagi para pemancing.

Embung Lampeyan berlokasi tidak jauh dari pasar Cebongan yani sekitar 500 hingga 1km. Bagi pengunjung yang bingung aksesnya, silahkan manfaatkan Smartphone Anda. Hehehe. Meski terbilang cukup “nyempil” namun cukup menyajikan pemandangan yang mneyejukkan. Embung ini dikelilingi oleh beberapa kampung yang masih sangat asri karena berada di kawasan pedesaan.

Embung Lampeyan Tugu Wisata
Instagram: @ivanadhiprabawa

Setiap Minggunya, Embung Lampeyan Diisi Ikan Nila dan Ikan Bawal

Spesial lagi bagi para pengunjung yang ingin memancing di kawasan ini, Embung Lampeyan menjadi salah satu spot memancing yang cukup menarik. Embung Lampeyan ini setiap Hari Minggu menambahkan jumlah ikan nila dan juga ikan bawal minimal 150 kg yang mana rata-rata ikannya sekitar 180 kg. biaya mancing di Embung Lampeyan ini dikenai harga Rp. 10.000 untuk hari Senin hingga Sabtu. Adapun di hari Minggu dikenakan tarif masuknya Rp. 20.000.

Kawasan ini dibuka hingga pukul 18.00 tidak boleh dilakukan kegiatan apapun di malam hari. Embung Lampeyan ini terbilang kawasan surge memancing untuk para mancing mania. Tidak sekedar murah namun juga bisa diberikan hadiah jika pemancingnya membawa mascot ikan yang berpita seperti bawal. Berat ikannya sekitar 2 kg. Hadiah yang bisa didapat antara lain ayam jago maupun ayam babon. Wah bagi yang mempunyai hobi mancing, Embung ini sangat cocok dilakukan sebagai kawasan memancing juga liburan murah untuk melepas penat dari rutinitas harian yang menyibukkan serta menghindar dari hiruk pikuk suasana perkotaan. яндекс

Embung Lampeyan Tugu Wisata
Instagram: @thomassepto

Sejuk, tenang, dapat ikan, wah Embung Lampeyan ini surge kecil yang bisa dinikmati untuk wisata murah di Jogja khususnya bagi para pengunjung yang hobi memancing. Anda tertarik? Silahkan kunjungi Embung Lampeyan ini dan selamat memancing!

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Mulai dari sewa Avanza Jogja hingga sewa Alphard Jogja. Selamat berlibur. 🙂

Tidak Salah Lagi Kalau Kamu Hobi Mancing Dan Mampir Ke Embung Lampeyan Read More »

GIMANA RASANYA KALAU MANDI TAPI BERASA MANDI AIR MINERAL? UMBUL SIGEDANG KLATEN BISA MENJADI JAWABNYA

www.tuguwisata.com – Kalau menceburkan diri di kolam renang sudah biasa akan bau kaporitnya, bagaimana rasanya kalau menceburkan diri di air yang kejernihan dan rasanya sama seperti air mineral merk “Aqua”? air mineral yang banyak beredar di pasaran khususnya wilayah DIY dan Jawa Tengah. Dan tahukah kamu dimana sumber air yang diambil untuk air minum kemasan wilayah Jateng DIY ini? Jawabannya adalah sumber mata air di Sigedang, Klaten atau biasa disebut Umbul Sigedang. Kebanyakan yang beredar di wilayah tersebut berasal dari mata air Sigedang Klaten lho.

Dan di wilayah ini memang ada suatu kolam atau umbul yang menjadi primadona karena kejernihannya selain juga Umbul Ponggok dan Umbul Manten. Klaten memang memiliki beberapa titik kejernihan air yang belum tercemar. Dan dipilihlah dari berbagai umbul yang ada di Klaten ini dari produsen air mineral sebagai konsumsi air minum yakni dari umbul Sigedang. Umbul ini menjadi daya tarik karena kolamnya yang jernih dan menyegarkan seperti air mineral Aqua.

Umbul Sigedang Klaten Tugu Wisata
Instagram: @kabarklaten

Alasan Pengambilan Air di Sigedang

Dipilihnya lokasi Sigedang karena airnya yang mengandung banyak mineral dan bebas dari polusi. Adapun lokasi menuju ke Umbul Sigedang ini tidaklah sulit pasalnya lokasi Umbul Ponggok dan Umbul Sigedang masih dalam satu wilayah desa yang sama.

Lokasi Umbul SIgedang secara administatif mengikuti wilayah dusun Umbulsari, kelurahan Ponggok, kecamatan Polanharjo, kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Tidak begitu sulit menemukan lokasi umbul ini karena sudah ada banyak petunjuk menuju ke lokasi.

Dari arah umbul Ponggok ambil lurus menuju ke pertigaan tugu ikan, kemudian ambil arah ke kanan lurus hingga bertemu gapura besar lalu ambil kiri. Dari tempat ini sduah bisa mengikuti petunjuk. Selanjutnya ambil kanan kemudian melewati Watergong hingga bertemu suatu dusun,  dan tidak jauh dari dusun tersebut sudah ada umbul Sigedang yang siap menyegarkan diri.

Umbul Sigedang Klaten Tugu Wisata
Instagram: @kabarklaten

Tiket Masuk Umbul Sigedang

Air yang begitu jernih sebening air konsumsi masyarakat modern ini bisa dinikmati untuk mandi dan berendam. Yang mana pastinya sangat segar tapi juga dingin. Tidak harus membutuhan ratusan gallon untuk mandi air mineral ini karena hanya dengan membayar tiket Rp. 6.000 pengunjung sudah bisa meraswakan sensasi mandi dari air gallon.

Harga yang sangat murah demi kesegaran air mineral. Kolam yang tidak begitu dalam ini telah terkelola. Guna menjaga kebersihan air dan menjaga kemurniannya pengunjung tidak diperkenankan untuk menggunkaan sabun agar tidak tercemar.

Di umbul ini ada dua umbul yang bernama umbul wedok dan umbul lanang. Umbul wedok adalah kolam yang dikhususkan untuk pengunjung perempuan, sedangkan umbul lanang digunakan untuk pengunjung laki-laki. Akan tetapi seiring berjalannya waktu, akhirnya kedua umbul bisa digunakan baik laki-laki maupun perempuan.

Mandi di kolam rame-rame seru kan ya? Tapi tetap haru jaga sopan santunnya ya gaes 🙂 yakin tidak ingin merasakn kesegaran air mineral di Umbul Sigedang ini? Kalau ke Umbul Ponggok jangan lupa untuk mampir ke umbul ini ya gaes 😀 happy traveling dan jangan lupa kabarkan kepada dunia.

Anda tertarik tour di Jogja dan sekitarnya namun tidak ingin ribet? Kami menyediakan paket tour Jogja murah yang asyik dan bikin liburan ngga pakai ribet. Kami juga menyediakan rental mobil Jogja yang bisa Anda gunakan untuk liburan atau juga kegiatan di Jogja. Mulai dari sewa Avanza Jogja hingga sewa Alphard Jogja. Selamat berlibur. 🙂

 

GIMANA RASANYA KALAU MANDI TAPI BERASA MANDI AIR MINERAL? UMBUL SIGEDANG KLATEN BISA MENJADI JAWABNYA Read More »

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× 08112635846